Resep Rahasia Es Cincau Hijau Paling Segar dan Enak

Resep cara membuat es cincau hijau - hallo pelanggan blog minuman starbucks, saat ini pasti yang sedang anggan cari-cari saat kehausan adalah es cincau hijau ataupun cincau hitam. Tentu saja saat kita sedang kehausan setelah kita lelah usai beraktifitas seharian yang ada di benak kita pasti minuman dingin dan menyegarkan. Namun cukup disayangkan saat ini banyak pedagang yang kurang bertanggung jawab dengan memasukkan bahan berbahaya kedalam makanan atau minuman hasil produksinya.

Nah dalam resep es cincau di blog ini maka dari itu tips untuk meminimalisir resiko yang terjadi, anggan bisa kok membuat minuman dingin ini tanpa santan dan pastinya akan menyegarkan seperti yang ada di benak anggan ketika sedang kehausan. Salah satu minuman yang menyegarkan, bahannya mudah untuk didapat, dan pembuatannya tidak ribet. Apakah itu? inilah es cincau dengan kesegaran alaminya pasti membuat tenggorokan anggan terasa plong.
Artikel terkait: resep es kelapa muda
Saat ini cara membuat es cincau sudah dikreasikan menjadi bermacam-macam seperti bisa ditambahkan susu, cappucino, bubble, hingga milo dalam campuran cincau nya. Namun yang akan kita bahas disini yaitu salah satunya es cincau hijau. Mungkin anggan sudah pernah dengar tapi belum tau kan seperti apa cara membuatnya? Oke anggan langsung simak di bawah ini. Untuk anggan yang ingin mencoba membuat es cincau hijau ini ada beberapa bahan yang harus dipersiapkan terlebih dahulu yaitu sebagai berikut: 

Resep Rahasia Es Cincau Hijau Paling Segar dan Enak


Bahan Es Cincau Hijau

  • Siapkan kurang lebih 50 helai daun cincau yang teksturnya belum terlalu keras
  • Air matang kurang lebih 50 mili liter
  • Santan secukupnya
  • Gula merah kurang lebih sebanyak 75 gram
  • Daun pandan kurang lebih 5 helai
  • Es yang sudah diserut
  • Garam halus secukupnya.

Setelah bahan-bahan diatas sudah siap kemudian persiapkan fisik dan mental dulu nggan sebelum membuat es cincau yang segar, hehehe. Nah, bagaimanakah kelanjutan cara membuat es cincaunya? Cara membuat cincau hijau yaitu sebagai berikut:

Cara Membuat Cincau Hijau

  • Rendam seluruh daun cincau ke dalam baskom lalu cuci secara perlahan bagian luar daun, dan setelah itu angkat daun cincaunya lalu tiriskan
  • Buang air dalam baskom untuk mencuci daun cincau tadi. Lalu tuangkan air matang dan masukkan lagi daun cincau yang tadi sudah dicuci
  • Remas semua daun cincau sampai keluar cairan gel (baca: jel) nya
  • Nah, apabila semua daun cincaunya sudah habis diperas lalu saring air cincau tadi dan tuang ke dalam wadah baru
  • Diamkan air saringan di tempat yang di kulkas sampai cairan mengental seperti agar-agar.

Nah, setelah cincau hijaunya sudah dibuat, barulah kita buat es cincau hijaunya. Seperti apakah cara pembuatannya? Langsung simak dibawah ini:

Cara Membuat Es Cincau Hijau

  • Langkah pertama rebus daun pandan, santan, dan sedikit garam sampai mendidih. Agar santannya tidak pecah jangan lupa diaduk ya nggan. Setelah air mendidih diamkan dulu hingga dingin
  • Agar tercipta rasa manis pada es cincau, rebus gula merah ke dalam air sampai gula merahnya larut dengan air lalu tunggu sampai dingin
  • Nah, langkah yang anggan lakukan sudah sampai disini siapkan dulu gelas atau mangkok sebagai tempat untuk menyajikan es cincaunya
  • Kemudian silahkan ambil cincau secukupnya dan jangan lupa masukkan es yang sudah diserut diatasnya
  • Siram cincau dengan santan dan air gula yang sudah direbus tadi
  • Dan akhirnya, es cincau hijau segar buatan anggan pun sudah siap dinikmati.

Nah, itulah cara pembuatan es cincau hijau yang menyegarkan mulut dan tenggorokan. Bagaimana mudah bukan? Selamat mencoba resep es cincau. Sekian dulu ya admin mau pamit dulu, semoga bermanfaat dan sampai jumpa lagi. Jangan lupa berbagi ya, dan jangan lupa untuk selalu update artikel dari blog minuman starbucks disetiap harinya, semaoga bermanfaat.